Growth Mindset adalah konsep dalam psikologi yang dikembangkan oleh Carol Dweck, seorang psikolog dari Stanford University. Istilah ini mengacu pada keyakinan bahwa kecerdasan dan kemampuan seseorang bisa ditingkatkan melalui usaha, pembelajaran, dan masukan dari orang lain. Lawannya adalah, fixed mindset mengacu pada keyakinan bahwa kecerdasan dan kemampuan adalah sifat bawaan yang tidak bisa diubah.
Apa itu Growth Mindset?
Growth mindset adalah keyakinan bahwa kemampuan seseorang bisa dikembangkan melalui usaha yang gigih dan strategi yang tepat. Dalam bukunya Mindset: The New Psychology of Success (2006), Carol Dweck menjelaskan bahwa individu dengan growth mindset lebih mungkin untuk berusaha keras, tidak mudah menyerah, dan terbuka terhadap kritik konstruktif. Mereka cenderung melihat kegagalan sebagai kesempatan untuk belajar dan berkembang, bukan sebagai cerminan dari kemampuan yang tidak memadai.
Perbedaan Mencolok Antara Growth Mindset dan Fixed Mindset
- Pandangan tentang Kecerdasan dan Kemampuan:
> Growth Mindset : Percaya bahwa kemampuan bisa ditingkatkan.
> Fixed Mindset : Percaya bahwa kemampuan tetap dan tidak bisa diubah.
- Respons terhadap Tantangan:
> Growth Mindset : Menyambut tantangan sebagai kesempatan belajar.
> Fixed Mindset : Cenderung menghindari tantangan karena takut gagal.
- Persepsi tentang Kegagalan:
> Growth Mindset : Menganggap kegagalan sebagai bagian dari proses pembelajaran.
> Fixed Mindset : Melihat kegagalan sebagai bukti ketidakmampuan.
- Penerimaan Kritik:
> Growth Mindset : Terbuka terhadap kritik dan menggunakannya untuk perbaikan.
Fixed Mindset : Sering kali defensif terhadap kritik dan merasa terserang.
Menerapkan Growth Mindset dalam Kehidupan Sehari-Hari
Mengembangkan growth mindset adalah perjalanan transformasi diri yang melibatkan perubahan cara pandang dan sikap terhadap pembelajaran dan tantangan.
Dimulai dengan memahami bahwa kemampuan dan kecerdasan tidaklah tetap, melainkan dapat ditingkatkan melalui usaha dan dedikasi. Ketika menghadapi tantangan, individu dengan growth mindset akan melihat tantangan sebagai kesempatan untuk belajar dan berkembang, bukan sebagai halangan. Selain itu, mengusahakan diri untuk terbuka terhadap kritik konstruktif dan menggunakannya sebagai bahan introspeksi untuk perbaikan diri juga penting.
Selalu ingat, bahwa kegagalan bukanlah akhir, melainkan bagian dari proses yang membentuk ketangguhan dan kemampuan untuk bangkit kembali. Dengan fokus pada proses, menikmati pembelajaran, dan terus mencari cara untuk mengembangkan diri, growth mindset membuka jalan meraih potensi yang lebih besar dan kepuasan dalam mencapai tujuan hidup.
Seberapa Relevan Growth Mindset?
Dalam dunia pendidikan, siswa yang memiliki growth mindset cenderung lebih sukses secara akademis karena kesiapan mereka lebih terbentuk untuk menghadapi tantangan dan berusaha keras. Mereka tidak takut untuk mencoba hal baru dan tidak menyerah ketika menghadapi kesulitan.
Jika kamu sudah bekerja dan kamu telah menerapkan growth mindset, kamu akan tergerak untuk menjadi lebih inovatif dan terbuka terhadap perubahan. Tinggi kemungkinan bahwa kamu akan merespon umpan balik secara positif dan cenderung berkolaborasi lebih baik dengan rekan kerja kamu. Ini membuat kamu lebih adaptif dan mampu berkembang dalam lingkungan kerja yang dinamis.
Dalam kehidupan pribadi, growth mindset membantu kamu untuk mengembangkan hubungan yang lebih sehat dan harmonis. Kamu akan lebih toleran terhadap kekurangan orang lain dan lebih siap untuk bekerja sama dalam menyelesaikan sebuah masalah. Growth mindset akan sangat membantu dalam pengembangan diri, karena kamu akan terus mencari cara untuk belajar dan berkembang.
Pentingnya Mengadopsi Growth Mindset
Mengadopsi growth mindset bukan hanya tentang berpikir positif; tapi tentang memahami bahwa kemampuan dan bakat dapat dikembangkan dengan usaha dan waktu. Juga kamu harus mengerti bahwa kesulitan dan kegagalan adalah bagian dari perjalanan menuju kesuksesan, bukan sesuatu yang harus dihindari atau ditakuti.
Growth mindset adalah konsep penting dalam psikologi yang membantu kita memahami bagaimana pandangan kita tentang kemampuan mempengaruhi cara kita belajar dan berkembang. Dengan mengadopsi growth mindset, kita bisa lebih terbuka terhadap tantangan, lebih gigih dalam berusaha, dan lebih fleksibel dalam menerima kritik. Ini bukan hanya berdampak positif pada pencapaian akademis atau karier, tetapi juga pada pengembangan diri dan kualitas hubungan dengan orang lain.
Kembangkan potensimu dengan didampingi dukungan profesional kesehatan mental. Kamu bisa melakukan konseling online di PsyKay dengan lebih dari 200 Mitra Psikolog profesional berlisensi untuk mengetahui potensi dirimu dan kondisi psikologis kamu dengan lebih baik.
Yuk, segera akses PsyKay di www.psykay.co.id atau download aplikasi PsyKay di Google Playstore. Jangan sampai ketinggalan informasi seputar promo konseling di PsyKay, dengan follow media sosial PsyKay di @psykayindonesia (Instagram) dan @psykay.id (TikTok)!
PsyKay, #AplikasiKonselingUntukKesehatanMentalmu
Referensi:
Blackwell, L. S., Trzesniewski, K. H., & Dweck, C. S. (2007). Implicit theories of intelligence
predict achievement across an adolescent transition: A longitudinal study and an intervention. Child Development, 78(1), 246-263.
Claro, S., Paunesku, D., & Dweck, C. S. (2016). Growth mindset tempers the effects of
poverty on academic achievement. Proceedings of the National Academy of Sciences, 113(31), 8664-8668.
Dweck, C. S. (2006). Mindset: The New Psychology of Success. Random House.
Mueller, C. M., & Dweck, C. S. (1998). Praise for intelligence can undermine children’s
motivation and performance. Journal of Personality and Social Psychology, 75(1), 33-52.
Yeager, D. S., & Dweck, C. S. (2012). Mindsets That Promote Resilience: When Students
Believe That Personal Characteristics Can Be Developed. Educational Psychologist, 47(4), 302-314